7 Cara Tingkatkan Hormon Bahagia, Nomor 2 Idaman Perempuan Banget Nih.
Hormon kebahagiaan adalah hormon yang ada di otak dan bertanggungjawab menciptakan rasa bahagia atau dikenal juga sebagai neurotransmiter. Macam-macam hormon bahagia yakni dopamin, serotonin, oksitosin, estrogen dan progesteron.
Jadi, sudah saatnya tidak berlarut-larut dalam kesedihan dan terpuruk dalam kesendirian, karena kebahagiaan bisa diciptakan diri sendiri dengan merangsang hormon-homon bahagia, seperti mengutip laman Boldsky, Selasa (20/8/2019), Yuk intip caranya.
1. Olahraga
Dibenarkan sebuah penelitian yang menyebut berolahraga 20 hingga 30 menit setiap hari dapat membantu secara drastis meningkatkan suasana hati secara keseluruhan. Olaharaga membantu memperbaiki waktu tidur, mempertahankan kesehatan jantung, dan menyingkirkan perasaan negatif.
2. Makan cokelat
Bukan cokelat yang banyak gula, tetapi dark cokelat atau cokelat hitam yang bisa meningkatkan hormon endorphin dan serotonin. Kedua hormon ini berdampak langsung pada suasana hati dan menciptakan rasa bahagia.
3. Konsumsi karbohidrat
Menurut penelitian makanan kaya karbohidrat bermanfaat dalam meningkatkan kadar serotonin, lalu mood jadi membaik. Sebagai catatan pilih karbohidrat sehat yaitu karbohidrat rendah gula, organik dan bergizi, seperti muffin dan beras merah.
4. Meditasi
Saat bermeditasi kita akan banyak merenung, lalu suasana hati akan berubah, seiring dengan membaiknya kesehatan mental karena memicu hipotalamus dan juga merangsang pelepasan hormon endorfin oleh kelenjar hipofisis.
Meditasi setidaknya 10 menit setiap hari, fokus pada napas akan membantu menenangkan pikiran, lalu hormon bahagia akan meningkat.
5. Pelihara hewan atau kucing.
Penelitian sepakat bahwa mengelus dan bermain dengan hewan peliharaan hanya selama 15 menit dapat memicu pelepasan hormon bahagia seperti serotonin, prolaktin, dan oksitosin, serta mengurangi hormon stres kortisol.
6. Keluar rumah di bawah matahari
Vitamin D diperlukan otak saat memproduksi hormon bahagia seperti dopamin, norepinefrin, dan asetilkolin. Cahaya matahari yang dikenal sebagai vitamin D alami mampu memproduksi hormon-hormon ini. Luangkan waktu selama 10 hingga 15 menit di bawah sinar matahari, dan usahakan setiap hari.
7. Konsumsi vitamin B
Kekurangan vitamin B bisa membuat orang cepat marah, kurang fokus dan mudah lupa. Sebaliknya, saat pastikan asupan vitamin B cukup maka tubuh akan memproduksi neurotransmiter seperti dopamin, serotonin, dan norepinefrin. Vitamin B bisa diperoleh dari beras merah, kacang-kacangan, gandum, daging, kankung, bayam dan brokoli.
Jadi, yang mana nih yang mau dicoba?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar